KPU Morowali Hadirkan Artis Kondang Judika Sihotang Saat Peluncuran Tahapan Pilkada 2024, Penonton Tumpah Ruah

    KPU Morowali Hadirkan Artis Kondang Judika Sihotang Saat Peluncuran Tahapan Pilkada 2024, Penonton Tumpah Ruah
    Peluncuran Tahapan Pilkada Morowali Hadirkan Artis Kondang Judika Sihotang

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Morowali secara resmi meluncurkan Tahapan Pemilihan Bupati dan W. Bupati Kabupaten Morowali Tahun 2024 dengan menghadirkan artis kondang asal ibu Kota yakni Judika Sihotang, bertempat di Alun-Alun Rujab Bupati Morowali, Sabtu malam (15/6/2024).

    Dalam acara yang sangat penting ini dihadiri langsung Ketua KPU Provinsi Sulteng, Dr.Risvirenol, Ketua KPU Kabupaten Morowali, Adhar, para Komisioner KPU Morowali, Kapolres Morowali, AKBP Suprianto, SIK, MH, Kasdim 1311/Morowali, Mayor Arah Nofri, Sekretaris KPU Morowali, Andi, Pimpinan OPD, Forkopimda dan para undangan.

    Ketua KPU Morowali, Adhar mengatakan, bahwa pelaksanaan agenda Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Morowali Tahun 2024 dilaksanakan yakni 15 Juni 2024 sebagai tanda telah resminya di mulai tahapan Pilkada Morowali.

    "Harapan kita, semoga moment ini kedepannya berjalan dengan baik dan semua pihak membangun komunikasi dan konsolidasi yang baik sehingga akan tercipta Pemilu yang Demokratis, " harap Adhar.

    Dikatakan Adhar, pada 27 November 2024 berharap pelaksanaan Pilkada bisa berjalan dengan sukses dan lancar, tentunya ini menjadi harapan semuanya terkhusus masyarakat di Kabupaten Morowali.

    "Untuk itu, saya mengajak seluruh masyarakat pada Hari Rabu 27 November 2024, hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk melakukan pemilihan karena satu suara sangat berharga untuk suksesnya Pemilukada serta menentukan Calon pemimpin demi keberlangsungan pembangunan di Morowali, " ucapnya sembari menghimbau.

    Demikian halnya Terkait Informasi yang tidak bisa dipertanggung jawabkan, kata Adhar agar kiranya lebih bijak dan berhati - hati dalam menyerap informasi agar pelaksanaan pemilu berjalan lancar dan Jurdil sehingga tidak terpengaruh dengan informasi yang tidak benar.

    "Kita juga berharap agar jangan mudah menerima informasi yang tidak bisa dipertanggungjawabkan yang bertujuan untuk menggangu proses Pilkada sehingga proses Pilkada ini kita harapkan berjalan lancar dan Jurdil, " tutupnya.

    Sementara itu, Ketua KPU Provinsi Sulteng, Dr.Risvirenol menyampaikan, bahwa kegiatan Peluncuran tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Morowali 2024 sudah dimulai.

    "Harapan, kami dari KPU Provinsi Sulteng agar masyarakat lebih semangat akan nantinya berlomba - lomba datang ke TPS dan semoga dengan dihiburnya artis Ibu Kota " Judika "warga Morowali juga datang untuk memilih Pemimpin Morowali, di tanggal 27 November 2024 nantinya, " tandas Dr.Risvirenol.

    Pantauan dilapangkan alun-alun Rujab Bupati Morowali, tampak para penonton tumpah ruah diperkirakan ada berjumlah ribuan penonton yang hadir dari berbagai domisili kabupaten Morowali. **

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Kemenko Marves dan IMIP Sosialisasi Hilirisasi...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Idul Adha 1445 H, IMIP Salurkan 35...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kemudahan Wisata Singapura ke Kepri, Imigrasi Bebaskan Visa untuk PR Singapura
    Bakamla RI dan VCG Perkuat Kerjasama Lewat Latihan SAR serta Olahraga Persahabatan
    Tertib Frekuensi, PT Vale IGP Pomalaa Raih Penghargaan Loka Monitor SFR Kendari
    Hendri Kampai: Teknik Membuat Prompt untuk Penulisan Rilis Berita
    CEO PT Vale Febriany Eddy Masuk Daftar 100 Perempuan Paling Berpengaruh di Asia, Mentransformasi Industri dan Mendukung Keberlanjutan
    Masyarakat Morowali: Lihat Tugu Adipura Ingat Rachmansyah Ismail Sang Eksekutor 
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Serma Moh Arifin Sosialisasi di Desa Tangofa Terkait Netralitas TNI di Pilkada 2024
    Muhlis Katili: Program Pembangunan RS Bertaraf Internasional di Morowali Masuk Akal Kecuali Pemimpin Tak Punya Akal
    Peran Pers Dinilai Penting, Polres Morowali Harapkan Tangan Jurnalis Ciptakan 'Cooling System' Pada Pilkada 2024
    Kasiops Kasrem 132/Tdl Hadiri Rapat Paripurna Pelantikan Anggota DPRD Sulteng Masa Jabatan 2024-2029
    Jelang Pilkada 2024, Polres Morowali Lakukan Patroli Dialogis Sampaikan Pesan Kamtibmas ke Masyarakat 
    Dua Pulau Bersaudara Inginkan Rachmansyah-Harsono Pimpin Morowali Alasannya Punya Jiwa Sosial Tinggi dan Prestasi
    Rogoh Kocek Pribadi, Rachmansyah Gratiskan Tabung Gas Untuk Para IRT di Desa Bakala Bungku Selatan
    Babinsa Kodim 1311/Morowali Bantu Kelompok Tani Cara Gunakan Pompa Bantuan Kementerian Pertanian Didesa Tiu
    PT Vale Dapat Perpanjangan IUPK Hingga 2035, CEO Febriany Eddy: Maju bersama seluruh pemangku kepentingan
    Polres Morowali beserta Jajaran Isi Bulan Suci Ramadhan dengan membagikan Takjil Jelang Buka Puasa
    Pj Bupati Morowali mengucapkan Selamat Memperingati Isra Mi'rad Nabi Muhammad SAW 1445 H/2024
    PT Vale Beri Layanan Trauma Healing Untuk Jaga Kondisi Mental Anak-Anak Korban Bencana Luwu
    Peringati Puncak HBA Ke- 63, Kajari Morowali Sampaikan Amanat Jaksa Agung

    Ikuti Kami